Analisis Pengaruh Citra Merek, Kepercayaan Merek, dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian : Studi Kasus Pengguna Sepatu Converse di Jakarta Selatan

Ramadhan, Rizki (2021) Analisis Pengaruh Citra Merek, Kepercayaan Merek, dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian : Studi Kasus Pengguna Sepatu Converse di Jakarta Selatan. Other thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen dan Ilmu Komputer.

Full text not available from this repository.

Abstract

Persaingan bisnis saat ini semakin kompetitif, perkembangan teknologi yang semakin pesat dan canggih menjadi tantangan bagi para pemilik usaha sepatu Converse All Star. Perkembangan bisnis sepatu di Indonesia sejalan dengan perkembangan kebutuhan masyarakat dan perubahan gaya hidup, yang mengakibatkan timbulnya persaingan bisnis. Hal tersebut mendorong para pelaku bisnis sepatu Converse All Star untuk menganalisis Citra Merek dan Kepercayaan Merek untuk memperbaiki Kualitas Produk untuk mengetahui Keputusan Pembelian konsumen sepatu Converse All Star. Penelitian ini merupakan penelitian Kuantitatif yang bertujuan mengetahui Citra Merek, Kepercayaan Merek dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian pada sepatu Converse All Star dan untuk menentukan jumlah sampel yang akan digunakan dengan menggunakan teknik hair dengan metode Convinience sampling didapatkan 105 responden. Pada pengolahan data menggunakan SPSS versi 25. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan teknik analisis regresi linear, dengan metode penelitian korelasional dan uji asumsi klasik. Hasil analisis menunjukan bahwa Citra Merek, Kepercayaan Merek dan Kualitas Produk berpengaruh positif terhadap Keputusan Pembelian. Citra merek turut berkontibusi sebesar 36,5% dalam membangun variable keputusan pembelian dengan melihat R square, Kepercayaan Merek berkontribusi sebesar 9,6% dalam membangun variable dengan melihat R square, dan Kualitas Produk berkontribusi sebesar 83,6% dengan melihat nilai R square. Ketiga variabel tersebut dengan bersama-sama berkontribusi dalam membangun keputusaan pembelian sebesar 84,6% dengan melihat nilai adjusted R square. Dengan dibuktikan dari hasil nilai signifikansi pada masing masing pengujian hasil dari Citra Merek menunjukan 0,275 yang dimana hasilnya lebih besar 0,05 sedangkan Kepercayaan Merek dan Kualitas Produk hasilnya 0,000 yang dimana hasilnya lebih kecil dari 0,05. Kesimpulan dari penelitian ini, dapat dinyatakan bahwa Citra Merek, Kepercayaan Merek, dan Kualitas Produk mampu memberikan pengaruh untuk meningkatkan keputusan membeli konsumen pada sepatu Converse All Star. Adapun saran dari peneliti untuk sepatu Converse All Star untuk selalu meningkatkan aspek Citra Merek, Kepercayaan Merek dan Kualitas Produk pada konsumen untuk Keputusan Pembelian.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Depositing User: Fahru Abdhul Aziz
Date Deposited: 02 Nov 2022 09:55
Last Modified: 16 Aug 2023 02:25
URI: http://repository.esqbs.ac.id/id/eprint/212

Actions (login required)

View Item View Item